Selain menggunakan UI Configuration Template, untuk mengaplikasikan UI dari user satu ke user lain dapat dilakukan melalui button Copy Form Settings yang ada di from Users - Setup. Hal yang perlu diingat dari cara ini bahwa ini akan mengaplikasikan semua UI user A di semua dokumen ke UI user B di semua dokumen juga, jadi tidak bisa per dokumen yang hanya bisa dilakukan di UI Configuration Template. 

1.    Pertama dengan cara pilih menu Modules > Administration > Setup > General > Users atau dengan cara ketik users pada Look Up Menus di main menu.


2.    Kemudian akan muncul jendela Users - Setup sebagai berikut dan pilih UI user mana yang ingin dicopy, misal kita akan copy UI user manager ke user lain, lalu klik button Copy Form Settings


3.     Di jendela Copy Form Settings, kita pilih user yang akan menerima UI seperti UI yang ada di user manager


4.    Kemudian klik button Copy, secara otomatis semua UI user manager di semua dokumen akan diaplikasikan ke user01 dan user02.bahwa user01 dan user02 dalam keadaan log out ketika kita melakukan konfigurasi ini, jika tidak hal ini akan sia-sia dan harus diulangi.