Bill of Material adalah menu di SAP Business One yang biasanya digunakan untuk proses produksi. Pada SAP Business One, Bill of Material tidak hanya bisa di gunakan untuk production tetapi bisa di gunakan untuk yang lainnya seperti sales dan Assembly.

  • BOM Assembly

Pada BOM Assembly biasanya digunakan untuk membuat barang jadi yang hanya parent itemnya saja yang di munculkan dalam dokumen sales. Contohnya adalah perakitan komponen komputer mejadi paket penjualan.

Untuk Product Descriptionnya bisa di isi dengan parent Item yang digunakan sebagai item perwakilan yang di tampilkan pada dokumen salesnya.

 

  • BOM Sales

Pada BOM Sales ini hampir sama seperti BOM Assembly, tetapi item komponennya dapat di tampilkan di dokumen salesnya. Pada bagian bawah gambar terdapat check box Hide BOM Components in Printout, silahkan di ceklist kalau mau item componentnya di tampilkan di dokumen sales dan sebaliknya.

              Contoh penggunaan BOM ini adalah penjualan bundling yang semua item bundlingnya harus di tampilkan di dokumen sales.

 

  • BOM Production

Pada BOM Production ini digunakan untuk membuat list barang baku untuk di jadikan barang jadi melaluo Production Order. Pada tipe ini ada tambahan field Warehouse yang harus di pilih.